Cari di Blog Ini

Jumat, 28 September 2012

Kopassus Diminta Melatih Prajurit Timor Leste

Kopassus
Kopassus, secara khusus Wakil Panglima Republik Demokratik Timor Leste (RDTL) meminta bantuan agar Kopassus bersedia melatih para prajurit negara Timor Leste. Wakil Kepala Staff Angkatan Darat Letjen TNI Budiman menyampaikan kemungkinan pelatihan di dua tempat, yaitu di Rindam IX Udayana dan di Bandung. PROKIMAL ONLINE Kotabumi Lampung Utara | Kopassus Diminta Melatih Prajurit Timor Leste.
Minta Kopassus Latih Prajuritnya

Permintaan ini disampaikan oleh Wakil Panglima Republik Demokratik Timor Leste (RDTL) Brigjend Filomeno Da Paixao De Jesus saat bertamu ke Mabes TNI AD Jalan Veteran, Jakarta Pusat Kamis (27/9) pagi. "Timor Leste ingin membangun masa depan bersama dengan TNI Angkatan Darat Khususnya dalam bidang keamanan," ujarnya.

Pihaknya menurut Filomeno, TNI Angkatan Darat dinilai pihak yang paling tepat untuk bekerja sama, karena itu pihaknya berharap militer Indonesia mau memberikan peluang kepada prajurit Timor Leste dan meninggalkan sejarah masa lalu dimana wilayah Timor Leste lepas dari Indonesia dengan memerdekakan diri melalui suatu pemberontakan.

Menanggapi permintaan itu, Wakil Kepala Staff Angkatan Darat Letjen TNI Budiman mengatakan akan membuka diri atas permintaan militer Timor Leste. "Kerjasama pendidikan bintara dan tantama dapat di latih di Rindam IX Udayana dan perwiranya di Bandung," ujar Budiman saat menerima tamunya.

Pihaknya tambah Budiman juga akan memfasilitasi Timor Leste yang akan membeli sejumlah senjata produk PT Pindad dan pakaian seragam militer di Sritex.

Setelah kunjungan ke mabes TNI AD, Filomeno Da Paixao De Jesus beserta rombongannya, juga akan mengunjungi markas kopassus dan pabrik PT Sritex. Filomeno sendiri dijadwalkan akan berada di Indonesia selama 4 hari.

www.indosiar.com