Cari di Blog Ini

Senin, 06 Februari 2012

Kapal selam KRI Nanggala-402, siap operasi setelah usai perbaikan di Korsel

KRI Nanggala-402, kapal selam TNI AL
KRI Nanggala-402, kapal selam TNI AL>. Kapal selam KRI Nanggala-402, siap operasi setelah usai perbaikan di Korsel. Kapal selam KRI Nanggala-402 milik Indonesia telah selesai menjalani perbaikan selama 2 tahun di galangan kapal Daewoo Shipbuilding & Marine Engineering, Korea Selatan

Kapal selam KRI Nanggala tiba setelah 2 tahun perbaikan di Korsel

Kapal selam TNI Angkatan Laut KRI Nanggala-402, Senin, merapat di Dermaga Komando Armada RI Kawasan Timur, Ujung, Surabaya, setelah menjalani perbaikan menyeluruh selama hampir dua tahun di Korea Selatan. Kedatangan kapal selam buatan Jerman itu disambut langsung Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Soeparno, anggota Komisi I DPR RI, pejabat Kementerian Pertahanan, dan petinggi TNI AL.

KSAL dan sejumlah pejabat yang hadir menyempatkan diri meninjau bagian dalam kapal yang diperbaiki total di galangan kapal Daewoo Shipbuilding & Marine Engineering, Korsel, sejak Desember 2009 itu.

Kembalinya kapal selam tipe U-209/1300 buatan Jerman pada 1981 itu, memantapkan kekuatan TNI AL dan bergabung dengan satu kapal selam lainnya KRI Cakra-401. Seperti halnya KRI Nanggala, kapal selam KRI Cakra juga sudah lebih dulu menjalani "overhoul" di galangan yang sama di Korsel pada 2004-2006.

Perbaikan total yang dijalani KRI Nanggala meliputi, struktur kapal, lapisan baja, sistem navigasi, dan persenjataan bawah air serta sonar berteknologi terkini. Kapal selam tersebut berbobot mati 1.395 ton, berdimensi 59,5 meter x 6,3 meter x 5,5 meter dengan mesin diesel elektrik yang mampu melaju hingga kecepatan sekitar 25 knot di dalam air.

www.antaranews.com


Tidak ada komentar: